6 Grup J Kualifikasi Euro 2024

Portugal Hajar Luksemburg 9-0

Selebrasi skuad Portugal usai cetak gol ke gawabg Luksemburg, Kualifikasi Euro 2024

Bola.net--(KIBLATRIAU.COM)-- Timnas  Portugal tampil luar biasa untuk menghajar Luksemburg sembilan gol tanpa balas (9-0) dalam matchday 6 Grup J Kualifikasi Euro 2024, Selasa (12/9/2023) dini hari WIB.Bermain di Estadio Algarve, tuan rumah Portugal turun dengan kekuatan terbaiknya di laga ini. Meski tanpa Cristiano Ronaldo, level permainan Portugal tidak menurun.Kali ini Portugal mencatatkan total 22 tembakan, 10 di antaranya tepat sasaran, dan 9 di antaranya berhasil jadi gol. Ini bukti efisiensi serangan Bruno Fernandes dkk.Kemenangan ini mengantar Portugal ke puncak klasemen Grup J Kualifikasi Euro 2024. Mereka masih sempurna dengan 18 poin dari 6 kemenangan.

Pertandingan berjalan berat sebelah sejak awal. Portugal tampil impresif dengan permainan ofensif. Mereka sudah unggul empat gol di akhir 45 menit pertama.Goncalo Inacio dengan dua gol di menit ke-12 dan 45+4. Lalu Goncalo Ramos juga mencetak brace di menit ke-17 dan ke-33.Unggul empat gol di babak pertama tidak membuat Portugal puas. Mereka lantas bermain lebih baik dan mencetak lima gol di babak kedua.Diogo Jota dengan dua gol (57', 77'). Lalu Ricardo Horta (67'), Bruno Fernandes (83'), dan Joao Felix (88') masing-masing menyumbang satu gol. Portugal pun mendapatkan lebih banyak peluang.Luksemburg tidak bisa memberikan perlawanan hingga pertandingan berakhir. Portugal sangat dominan dengan 67% penguasaan bola. Skor 9-0 untuk kemenangan Portugal.(Net/Hen)


Susunan pemain
PORTUGAL (4-3-3): Diogo Costa; Nelson Semedo (60' Joao Cancelo), Ruben Dias, Goncalo Inacio, Diogo Dalot; Bruno Fernandes, Danilo Pereira (75' Ruben Neves), Bernardo Silva (60' Ricardo Horta); Diogo Jota, Goncalo Ramos (60' Joao Felix), Rafael Leao (75' Otavio).

Pelatih: Roberto Martinez

LUKSEMBURG (5-4-1): Anthony Moris; Florian Bohnert (46' Lars Gerson), Enes Mahmutovic, Maxime Chanot (78' Seid Korac), Laurent Jans, Michael Pinto (54' Vincent Thill); Yvandro Borges Sanches, Leandro Barreiro, Timothe Rupil (46' Sebastien Thill), Danel Sinani; Alessio Curci (46' Dirk Carlson).

Pelatih: Luc Holtz


Berita Lainnya...

Tulis Komentar