Berikan Layanan kepada Masyarakat

Kapolresta Pekanbaru Hadiri Peresmian 1898 Titik Air Gerakann TNI AD Manunggal Air

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika, S.I.K menghadiri peresmian 1.898 Titik Air Gerakan TNI AD Manunggal Air di wilayah KOREM 031/Wirabima, Selasa (6/2/2024)

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika, S.I.K menghadiri  peresmian 1.898 Titik Air Gerakan TNI AD Manunggal Air di wilayah KOREM 031/Wirabima, Selasa (6/2/2024). Lokasi kegiatan berlangsung di Panti  Asuhan Ar-Rohim, Jalan Garuda Sakti Km 3 Gang Tiung, Kota Pekanbaru.Kegiatan dihadiri oleh Danrem O31/Wira Bima, Kapolda Riau yang diwakili oleh Wadir Pol Airud, Gubernur Riau, Kapolresta Pekanbaru, Sekda Kota Pekanbaru, Kapolsek  Tampan, Camat Binawidya, Lurah se-Kecamatan Binawidya, dan FKPPI Kecamatan Binawidya.

Rangkaian kegiatan mencakup peresmian 1.898 titik air melalui Vicon dan interaktif bersama Kasat TNI AD, peninjauan pengobatan gratis dan sunat massal,  penanaman pohon, penyerahan sembako, peresmian titik air di Panti Asuhan Ar-Rohim, serta penayangan video mikroba. Sebuah upaya bersama untuk memperkuat ketersediaan air bersih dan memberikan layanan sosial kepada masyarakat.***
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar