Babak Delapan Besar Piala Presiden 2019

Persela Dijagokan Bakal Kalahkan Madura United

Pemain Persela Lamongan

Bola.net--(KIBLATRIAU.COM)--Joko Susilo membeber prediksinya soal pemenang laga antara Persela Lamongan dan Madura United, pada Babak Delapan Besar Piala Presiden 2019. Asisten pelatih Timnas Indonesia ini menjagokan Persela bakal bisa mengalahkan tamunya pada laga tersebut. "Untuk pertandingan ini, saya menjagokan Persela Lamongan," ucap Joko Susilo, pada Bola.net. "Memang pertandingan ini tak akan mudah bagi Persela. Namun, menurut saya, Persela berpeluang lebih besar untuk bisa meraih kemenangan," sambungnya.Persela dan Madura United akan berhadapan pada Delapan Besar Piala Presiden 2019. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Surajaya Lamongan, Ahad (31/03) mendatang.

Menurut Joko, pada pertandingan ini, Persela memiliki sejumlah keunggulan. Salah satunya, Laskar Joko Tingkir akan bermain di kandang mereka pada pertandingan ini. "Bermain di kandang, merupakan keunggulan tersendiri bagi Persela," ujar Joko. "Mereka sangat kuat bermain di kandang. Catatan mereka di kandang pun sangat bagus," sambung pelatih berusia 48 tahun ini.

Selain itu, menurut Joko, ada hal lain yang bisa menjadi keunggulan Persela pada pertandingan ini. Hal tersebut, sambungnya, adalah tak adanya pemain skuat besutan Aji Santoso ini yang sebelumnya memperkuat Timnas Indonesia. Sementara, tiga pemain Madura United dipanggil memperkuat Timnas Indonesia, yang melakoni laga uji coba kontra Myanmar, awal pekan lalu. "Memang saat ini para pemain tersebut sudah kembali ke timnya. Namun, mereka bukan robot," kata Joko."Mereka tetap perlu proses. Tak bisa mereka kembali langsung dalam kondisi fit," tambahnya. (Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar