Pria Beristri Bunuh Wanita Selingkuhannya
ilustrasi bunuh
SUMUT--(KIBLATRIAU.COM)-- Tersangka pembunuhan terhadap Helda Krista Dekorasi Sinaga alias Mak Krista di Sunggal, Deli Serdang, Sumut, akhirnya tertangkap. Pria bernama Ferdinan Sihombing alias Landong (29) itu ternyata membunuh karena dibakar api cemburu. "Yang bersangkutan kita ringkus di Dolok Sanggul, Humbang Hasundutan, Selasa (9/4) kemarin," kata AKBP Maringan Simanjuntak, Kasubdit III/Umum Ditreskrimum Polda Sumut, Rabu (10/4). Dalam penangkapan itu, petugas menembak kaki Ferdinan. Maringan menyatakan, tindakan itu diberikan karena tersangka berusaha kabur dan melakukan perlawanan ketika ditangkap. Dari interogasi yang dilakukan, pembunuhan ini ternyata bermotif cemburu. Tersangka dan korban merupakan pasangan selingkuh. Mereka bahkan sudah hidup bersama selama 2 tahun. "Tersangka membunuh korban karena cemburu melihat perempuan itu bersama pengunjung kafe," jelas Maringan.
Sebelum pembunuhan terjadi, Rabu (27/3) sekitar pukul 01.00 Wib, saksi di kafe melihat tersangka menjambak korban. Perempuan itu kemudian dibawa ke kamar kos mereka yang berjarak 300 meter dari kafe. Di kamar kos, Ferdinan mencekik, membanting serta membenturkan kepala Helda 3 kali ke lantai. Tersangka juga sempat menduduki perut korban hingga mulutnya mengeluarkan darah. Tersangka mengambil dompet korban berisi uang Rp 250 ribu dan handphone HP. Warga Jalan Karya, Pasar V, Kelurahan Cinta Damai, Kecamatan Medan Helvetia itu kemudian pergi ke rumah istrinya di kawasan Pinang Baris, Sunggal.Dari rumah istrinya, Ferdinan kabur ke kampung halaman di Dolok Sanggul, Humbang Hasundutan. Dia akhirnya ditangkap sebelum melanjutkan pelariannya ke Lampung. Ferdinan mengaku menyesal telah menghabisi pasangan selingkuhnya itu. "Saya cemburu. Sudah dua tahun kami bersama," terangnya. (Net/Hen)
Tulis Komentar