3 Helikopter Dikerahkan ke Pedalaman Mimika Papua
ilustrasi surat suara
PAPUA--(KIBLATRIAU.COM)-- Pendistribusian logistik Pemilu 2019 ke pedalaman Mimika, Papua terus dilakukan. KPU Mimika menunjuk PT Trans Mimika sebagai pihak ketiga dengan mengerahkan tiga unit helikopter untuk mengangkut logistik pemilu ke wilayah di pedalaman, yaitu Aroanop Distrik Tembagapura dan Hoeya. Perwakilan Trans Mimika, Selvi Hasna Kasi di Timika, Selasa, mengatakan distribusi logistik pemilu ke dua lokasi itu sedianya dilakukan pada Senin (15/4), namun dibatalkan lantaran kondisi cuaca yang berkabut tebal.
"Pagi ini rencananya ada tiga kali penerbangan ke Aroanop untuk mengangkut 30 kotak suara bersama bilik suara dan dokumen lainnya. Sedangkan untuk Hoeya rencananya satu kali penerbangan," ujarnya. Pendistribusian logistik pemilu ke Aroanop dan Hoeya menggunakan helikopter PT Asian One Air dan helikopter Penerbangan TNI AD (Penerbad). Adapun pendistribusian logistik pemilu untuk sejumlah distrik (kecamatan) di wilayah pegunungan Mimika lainnya seperti Jila dan Alama telah dilakukan pada Senin (15/4) siang.
Demikian pun dengan distribusi logistik ke distrik-distrik wilayah pesisir Mimika telah dilakukan sejak Minggu (14/4) hingga Senin (15/4) menggunakan sarana angkutan laut dan sungai yaitu perahu motor. Distrik di wilayah pesisir Mimika mencakup Mimika Barat, Agimuga, Jita, Amar, Mimika Barat Tengah, Mimika Barat Jauh, Mimika Timur Jauh dan Mimika Tengah. Komisioner KPU Mimika Fidelis Piligame mengatakan distribusi logistik pemilu untuk enam distrik di wilayah Kota Timika dan sekitarnya yang meliputi Mimika Timur, Wania, Mimika Baru, Kwamki Narama, Kuala Kencana dan Iwaka baru akan dilakukan pada Rabu (17/4) dini hari mulai pukul 03.00 WIT dengan sarana angkutan darat.
"Khusus untuk wilayah dalam kota dan sekitar Kota Timika pergeseran logistik pemilu akan dilakukan esok pagi. Semua akan bergerak secara serentak dari Gedung Eme Neme Yauware Timika ke titik-titik lokasi Tempat Pemungutan Suara/TPS pada pukul 03.00 WIT," jelas Fidelis. Diharapkan 911 Tempat Pemungutan Suara/TPS yang tersebar pada 18 distrik di Mimika dapat melaksanakan pemungutan suara secara serentak pada Rabu, 17 April 2019.Total kotak suara yang digunakan untuk pemilu serentak di Mimika kali ini sebanyak 4.555 yang didistribusikan ke 911 TPS. Pada pemilu kali ini di Mimika, terdapat 458 orang calon legislatif yang tersebar pada enam daerah pemilihan akan bersaing memperebutkan 35 kursi DPRD Mimika periode 2019-2024. Jumlah pemilih di Mimika tercatat sebanyak 231.265 orang. Seperti diberitakan Antara.(Net/Hen)
Tulis Komentar