Mall di Pekanbaru Berikan Diskon
Ingot Hutasuhut
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Saat ini,Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru tengah merencanakan sejumlah
kegiatan untuk memeriahkan hari jadi kota Pekanbaru yang ke 234. Salah satu yang bakal ditunggu-tunggu oleh masyarakat Pekanbaru adalah program diskon di sejumlah pusat
perbelanjaan di Pekanbaru.
Meski masih dalah tahap wacana, namun program ini sudah dibahas dalam rapat berama. Saat itu juga hadir perwakilan dari Asosiasi Pusat Perbelanjaan Besar Indonesia (APPBI) Riau. Pemko Pekanbaru mengusulkan kepada pusat peberlanjaan agar memberikan diskon saat perayaan hari jadi
Kota Pekanbaru sesuai dengan angka hari jadi tahun ini yakni 234.
"Bisa saja nanti diskonnya, 2,34 pesen, atau 23,4 persen. Tapi ini kan masih sebatas usulan," ungkap Ketua Panitia hari jadi Kota Pekanbaru ke 234, Ingot Ahmad Hutasuhut, Kamis (4/4).
Ingot mengungkapkan, besaran diskon tersebut belum final. Sebab keputusan besaran diskon yang berlaku saat perayaan hari jadi Kota Pekanbaru sepenuhnya menjadi kewenangan pemilik dan pengelola pusat perbelanjaan untuk menetapkanya.
"Dalam rapat kemarin itu sudah kita sampaikan, mereka nanti akan membahas ini diinternal mereka dulu,
setelah ada kesepakan baru disampaikan ke kita (Pemko Pekanbaru," tutup Ingot. (HN)
Tulis Komentar