Ayat Cahyadi Buka O2SN Tingkat SD se-Kecamatan Mar

Pembangunan SDM Pendidikan Merupakan Prioritas Pemko Pekanbaru,

Plt Wali Kota Ayat Cahyadi SSI foto bersama dengan peserta O2SN

PEKANBARU-- (KIBLATRIAU.COM)--  Plt Wali Kota Pekanbaru H Ayat Cahyadi SSi membuka kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Sekolah Dasar (SD) se-Kecamatan Marpoyan Damai, Sabtu (7/4). Kegiatan itu berlangsung di Sport Center Andalan Roesmin Nurjadin. Pada kesempatan itu, Plt Wali Kota menjadi pembina.

Turut Hadir dalam pembukaan O2SN tersebut, Kadispers Lanud Roesmin Nurjadin Kolonel adm Nurul Ardiyanto, Camat Marpoyan Damai Fiora Helmi SSTP MSi, Lurah Sidomulyo Timur Samsurizal, dan seluruh kepala sekolah tingkat SD se-Kecamatan Marpoyan Damai.

 

Dalam paparannya, Ayat menyampaikan, bahwa  Pemerintah Kota (Pemko) sangat mendukung  penuh pelaksanaan O2SN, sebagai upaya meningkatkan kualitas SDM generasi muda dalam kegiatan olahraga.

Kegiatan O2SN  sangat sejalan  dengan salah satu misi untuk mewujudkan Kota Pekanbaru menuju Smart City, yakni dengan meningkatkan kualitas SDM yang memiliki kompetensi tinggi, bermoral, beriman dan bertaqwa, serta mampu bersaing d itingkat lokal, nasional maupun internasional.

"Pembangunan SDM melalui dunia pendidikan merupakan program prioritas  Pemko Pekanbaru, Hal ini mengingat generasi berpendidikan dan berkualitaslah yang menjadi tumpuan kita dalam upaya mempercepat pembangunan masyarakat secara utuh dan terencana," ujar Ayat.

Ayat juga berpesan kepada ananda peserta O2SN agar selalu menjunjung sikap sportifitas, kejujuran, rasa tanggungjawab, dan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih hasil yang terbaik.

"Jadikanlah O2SN tahun 2018 ini sebagai ajang mencari pengalaman. Teruslah berjuang mencapai hasil yang terbaik, baik setiap pada iven yang kecil maupun iven yang besar," pesan Ayat.

Pelaksanaan O2SN tingkat SD se-Kecamatan Marpoyan Damai ini diikuti sebanyak 37 sekolah yang terdiri dari 19 SD negeri dan 18 SD swasta. Olahraga yang diperlombakan ada sebanyak 6 cabang. Di antaranya adalah renang, senam, bulutangkis, pencak silat, karate dan atletik.(HN)

 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar