Sebanyak 261 Paket di 2 RW 

Masyarakat di Kelurahan Tangkerang Tengah Terima Bantuan Sembako

Camat Marpoyan Damai Junaedy SSos saat melakukan pembagian sembako kepada masyarakat di Kelurahan Tangkerang Tengah, Sabtu (25/4/2020)


Laporan Yudisthira Nugraha

Pekanbaru

      PEMERINTAH Kota yang dalam hal ini Wali Kota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT telah melakukan pendistribusian bantuan sembako untuk masyarakat yangterdampak akibat virus corona atau covid-19, Sabtu (25/4/2020). Seiring  dengan itu, 12 kecamatan yang ada di Kota Pekanbaru mendapat bantuan dan akan diserahkan kepada masyarakat di setiap kelurahan masing-masing.  Camat Marpoyan Damai Junaedy SSos menjelaskan, bahwa kelurahan yang sudah mendapat bantuan
dan disalurkan yakni Kelurahan Tangkerang Tengah.''Ya kemarin kita berkordinasi langsung bersama lurah untuk menyalurkan bantuan sebanyak 261 paket. Jumlah ini untuk di 2 RW dulu saja, nanti baru disalurkan kembali. Penyerahan bantaun sembako itu dilaksanakan di kantor Kelurahan Tangkerang Tengah Jalan Garuda, Sabtu (25/4/2020),'' ungkap Junaedy kepada Kiblatriau.com, Ahad (26/4/2020).


Dijelaskan Junaedy, bantuan ini diharapkan dapat tersalurkan dengan tepat dan dapat meringankan beban masyarakat yang terkena dampak Covid-19 saat ini. Untuk teknis penyaluran bantuan sembako di lapangan akan disalurkan langsung ke rumah masyarakat yang terdampak. Hal ini untuk menghindari kerumunan oleh timyang bekerja sama dengan RT/RW setempat. ''Kita berharap bantuan ini disalurkan dengan tepat dan teknis yang sesuai dengan aturan dan protokol kesehatan di tengah pandemik Covid-19 ini. Semoga bantuan dan upaya pemerintah ini dapat membantu meringankan keadaan masyarakat yang terdampak Covid-19 saat ini,'' terang Junaedy.***


Berita Lainnya...

Tulis Komentar