Wako Minta Masyarakat Bantu KPU

Mari Memilih Jangan Golput

Wali Kota Pekanbaru Firdaus ST MT saat melakukan peninjuan logisltik di Kelurahan Tangkerang Selatan, Kecamatan Bukit Raya

EKANBARU-{KIBLATRIAU. COM) -- Setelah meninjau persiapan logistik Pilkada di Kelurahan Sumahilang, Wali Kota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT bersama rombongan kembali bertolak ke Kelurahan Tangkerang Selatan, Kecamatan Bukitraya.

Di Kelurahan ini, Wali Kota mendapati sebanyak 36 kotak suara yang siap untuk didistribusikan hari ini untuk pelaksanaan pencoblosan yang akan dilakukan besok, Rabu (27/6).

"Hari ini kita berkeliling meninjau beberapa Kelurahan terkait pelaksanaan pendistribusian logistik Pilkada Riau 2018. Sedangkan di Kelurahan Tangkerang Selatan ini tadi dilaporkan ada sebanyak 36 kotak suara yang siap untuk didistribusikan ke sejumlah TPS,' ujar Firdaus. 

Pada kesempatan ini Firdaus mengharapkan pelaksanaan Pilkada dapat berjalan lancar, aman dan tenteram. 

Selain itu masyarakat juga dihimbau untuk memberikan hak pilihnya sembari membantu KPU dalam meningkatkan jumlah partisipasi pemilih di Pilkada Riau 2018.

"Jangan golput. Karena ustad Somad bilang itu haram. Mari kita bantu KPU meningkatkan jumlah partisipasi pemilih di kota kita ini.  Karena satu suara sangat menentukan siapa pemimpin untuk lima tahun kedepan, " harap Firdaus . (Kur)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar