Masa Pandemi Covid-19

SMA 8 Pekanbaru Masih Terapkan Proses Pembelajaran Melalui Daring

Waka Humas SMAN 8 Pekanbaru Amr

Laporan Hendri Zainuddin

Pekanbaru

 MASA pandemi covid-19 masih melanda Kota Pekanbaru. Seiring dengan itu, SMAN 8 Pekanbaru yang terletak di Jalan Abdul Muis tetap melakukan proses pembelajaran belajar mengajar mengunakan sistem daring. Pembelajaran dilakukan dengan mengunakan beberapa model aplikasi mulai dari WA, Class Meeting, Google Meeting dan Zoom.''Ya sampai saat ini, proses pembalajaran bagi siswa masih dengan sistem daring. Selain itu, proses pembelajaran ini kita evaluasi terus, sejauh mana pengunaan aplikasi pembelajaran ini bagi siswa,'' ungkap Waka Humas SMAN 8 Pekanbaru Amri kepada Kiblatriau.com, Kamis (29/4/2021).

Dijelaskan Amri, dalam pembelajaran daring ini dilakukan sekitar pukul 7.30 hingga jam 12 siang dengan empat pelajaran setiap harinya. Selama proses pembelajaran daring mengunakan google meeting, siswa diharuskan memakai pakaian sekolah. Pengunaan aplikasi google meeting tidak setiap pertemuan digunakan karena google meeting mengunkan kuota internet yang besar dan akan memberatkan siswa.''Kalau google meeting harus memakai pakaian sekolah. Karena ada videowajah dan ini tidak setiap pertemuan digunakan oleh guru. Sebab, beda dengan aplikasi WA, class meeting,'' tutur Amri. ***


Berita Lainnya...

Tulis Komentar