Puskesmas Tenayan Raya Juara 1 FKTP Pelayanan Terbaik bagi Peserta JKN-KIS
Kepala Puskesmas RI Tenayan Raya Nel Afni saat menerima penghargaan, Selasa (10/10/2023)
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Puskesmas Tenayan Raya Kota Pekanbaru meraih penghargaan, Juara 1 FKTP paling berkomitmen dalam memberikan pelayanan terbaik bagi peserta JKN-KIS kategori Puskesmas Tingkat Kantor Cabang Pekanbaru.
Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Pekanbaru Harie Wibhawa menyerahkan penghargaan kepada 10 fasilitas layanan kesehatan di Pekanbaru dan 4 fasilitas pemberi layanan tingkat Kedeputian BPJS Kesehatan Sumbagteng Jambi.
"Penghargaan itu diberikan sebagai bentuk motivasi karena dinilai sukses melakukan transformasi mutu layanan menjadi lebih baik lagi dengan tetap berkolaborasi dengan pemangku kepentingan terkait," ujar Harie, kepada Kiblatriau.com, Selasa (10/10/2023).
Menurut Harie, melalui kolaborasi ini BPJS Kesehatan siap membangun masa depan yang lebih cerah melalui pelayanan yang mudah, cepat dan setara untuk menciptakan masyarakat Riau yang sejahtera dan berdaya saing.
Ia menyebutkan transformasi mutu layanan juga mencakup upaya simplifikasi administrasi pelayanan. Proses administratif yang lebih sederhana seperti penggunaan KTP saat mengakses layanan kesehatan, tanpa perlu fotokopi berkas, alur layanan rujukan yang efisien, dan digitalisasi pelayanan dan klaim yang kini rata-rata 13 hari kerja itu.
"Transformasi mutu layanan juga meliputi percepatan penyelesaian pengaduan peserta melalui BPJS satu menjadi langkah proaktif dalam menjawab kebutuhan peserta JKN. Kebijakan ini sekaligus upaya mempercepat cakupan Universal Health Coverage (UHC) 2024," terangnya.
Ia menjelaskan bahwa UHC merupakan sistem penjaminan kesehatan yang memastikan setiap warga/peserta JKN memiliki akses yang adil terhadap pelayanan kesehatan promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif, bermutu dengan biaya terjangkau.
Jumlah fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan untuk tingkat Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) sebanyak 498. Sementara itu jumlah kunjungan FKTP sakit dan sehat di Kantor Cabang Pekanbaru adalah 20.842 kunjungan hingga September 2023.
Para penerima penghargaan, Juara 1 FKTP paling berkomitmen dalam memberikan pelayanan terbaik bagi peserta JKN-KIS kategori Puskesmas Tingkat Kantor Cabang Pekanbaru yakni Puskesmas Tenayan Raya. Juara 1 FKTP kategori Klinik Pratama Tingkat Kantor Cabang Pekanbaru: Klinik Daffa.
Kepala Puskesmas RI Tenayan Raya Nel Afni menyampaikan bahwa penghargaan dari BPJS Kesehatan ini merupakan buah kerjasama para tenaga kesehatan di lingkungan puskesmas baik itu para dokter, perawat dan staf lainya.
"Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami dalam melayani masyarakat lebih baik lagi kedepannya. Selanjutnya dengan adanya program UHC dari walikota tingkat kunjungan masyarakat untuk melakukan berobat ke Puskesmas Tenayan Raya semakin meningkat dari biasanya 60 Sampai 70 sejak ada UHC 140 sampai 200 pasien per hari," ujarnya.
Di tambah lagi Puskesmas Tenayan Raya beberapa waktu lalu yang pertama dilakukan akreditasi se-Kota Pekanbaru sudah di akreditasi dan hanya menunggu hasil dari kementerian kesehatan. Jika dapat bocoran mendapatkan peringkat paripurna. (Kim)
Tulis Komentar