Perjuangkan Sultan Muhammad Ali Abdul sebagai Pahl

Sekdako Dampingi Pj Walikota Pekanbaru Salat Jumat di Masjid Raya

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Sekretaris Daerah Kota (Setdako) Indra Pomi Nasution mendampingi Penjabat (Pj) Walikota (Wako) Pekanbaru Risnandar Mahiwa menunaikan ibadah Salat Jumat di Masjid Raya, Jumat (24/5/2024).

Salat Jumat itu merupakan yang pertama bagi Risnandar setelah Rabu malam lalu dilantik sebagai Pj Walikota mengganti pejabat sebelumnya Muflihun.

Usai menunaikan Salat Jumat tersebut, Ustadz Juli Usman, Pengurus Masjid Raya Pekanbaru dibacakan doa khusus untuk Pj Walikota Risnandar.

Turut hadir mendampingi pembacaan doa ??pengantar tugas?? itu selain Sekdako Indra Pomi, juga tampak Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika serta beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Sambil berjalan menuju Makam Pendiri Kota Pekanbaru Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah atau dikenal dengan Cagar Budaya Marhum Pekanbaru, Indra Pomi  menjelaskan sejarah singkat tentang Masjid Raya Pekanbaru serta silsilah pendiri Kota Bertuah tersebut.

Usai berziarah ke Makam Marhum Pekanbaru, Pj Walikota berjanji akan memperjuangkan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah sebagai Pahlawan  Nasional.

?Tadi ada menggelitik saya untuk kita terkait status Pahlawan Nasional. Insha Allah ini akan kita tindaklanjuti dalam waktu dekat. Nanti akan berkoordinasi dengan stakeholder terkait, Kementerian dan lembaga terkait yang ada di Jakarta,? tuturnya. ***


Berita Lainnya...

Tulis Komentar