Tingkatkan Kesadaran Hidup Sehat, Lapas Kelas IIA Pekanbaru Gelar Penyuluhan PHBS bagi Warga Binaan
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru menyelenggarakan kegiatan Penyuluhan Kesehatan tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jumat (07/11/2025).
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan penerapan perilaku hidup bersih dan sehat di lingkungan Pemasyarakatan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru menyelenggarakan kegiatan Penyuluhan Kesehatan tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jumat (07/11/2025).
Kegiatan yang berlangsung di lapangan senam BPN Lapas Pekanbaru ini dipimpin langsung oleh dr. Wita bersama Tim Medis Klinik Pratama Lapas Pekanbaru.
Dalam kesempatan tersebut, dr. Wika memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga kebersihan diri dan lingkungan, pola makan sehat, serta pencegahan penyakit menular di dalam Lapas.
“Perilaku hidup bersih dan sehat bukan hanya tanggung jawab petugas, tetapi juga bagian penting dari inisiatif dan kemauan sendiri dari setiap warga binaan,” ujar dr. Wita dalam penyampaian materinya.
Ia menekankan bahwa penerapan PHBS dapat mencegah berbagai penyakit dan menciptakan lingkungan hunian yang lebih sehat serta nyaman.
Selain paparan materi, kegiatan juga diisi dengan sesi tanya jawab interaktif antara tim medis dan warga binaan. Para peserta tampak antusias mengikuti kegiatan dan aktif bertanya seputar cara menjaga kebersihan tubuh, pentingnya mencuci tangan dengan benar, serta tips menjaga daya tahan tubuh.
Kepala Lapas Kelas IIA Pekanbaru, Yuniarto, menyampaikan apresiasinya kepada tim medis atas inisiatif dan dedikasi dalam memberikan penyuluhan kesehatan ini.
“Kami berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut agar seluruh warga binaan semakin sadar pentingnya pola hidup bersih dan sehat di dalam Lapas. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan warga binaan dapat menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat secara konsisten sehingga dapat menciptakan lingkungan Lapas yang bersih, sehat, dan produktif," tuturnya. ***

Tulis Komentar