Arema FC Bantai Persib 5-1
Shopee Liga 1 2019.
Bola.net--(KIBLATRIAU.COM)-- Tim Arema FC berhasil mengalahkan Persib Bandung 5-1 di laga tunda pekan keempat Shopee Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (30/07). Pertandingan yang disiarkan oleh Indosiar ini berlangsung dengan seru. Kedua tim bermain terbuka. Namun Arema bermain lebih efektif.Gol-gol Arema disumbangkan oleh Dendi Santoso, Makan Konate, Arhur Cunha dan Rivaldo Bawuo. Nama yang terakhir ini mencetak dua gol meski sebenarnya masuk sebagai pemain pengganti. Sementara itu gol Persib dihasilkan oleh Febri Hariadi. Kemenangan ini membuat Arema saat ini meraup 18 poin. Mereka pun naik ke peringkat keempat klasemen. Sementara itu poin Persib tetap 13. Mereka tak beranjak dari posisi ke-11 klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.
Arema langsung menekan pertahanan Persib. Meski tanpa Dedik, serangan sang tuan rumah tetap tajam dan berbahaya. Usaha mereka langsung menghasilkan gol pada menit keempat. Comvalius berhasil mengecoh satu bek Persib dan akhirnya mengirim umpan silang rendah ke tengah kotak penalti. Di sana sudah ada Dendi yang menunggu dan langsung menanduk bola. Savik berusaha menghentikan laju si kulit bundar namun gagal. 1-0.
Persib masih belum pulih dari kebobolan gol pertama. Arema kemudian langsung menekan lagi dan langsung mencetak gol pada menit kelima melalui Konate, yang berakselerasi dari tengah tanpa terkawal hingga masuk ke kotak penalti. Tendangannya ke tiang jauh gagal ditepis Savik. 2-0. Pada menit ke-15, Arema merancang serangan berbahaya lagi. Dari kanan, Konate mengirim umpan silang ke tiang jauh dan disundul lagi oleh Comvalius ke tengah kotak penalti. Di situ sudah menunggu Kayame yang berdiri cukup bebas. Sayang bola sundulannya malah melambung.
Persib bukannya tanpa perlawanan. Mereka mencoba menekan balik Arema. Namun serangan-serangan mereka kerap kandas di lini pertahanan sang tuan rumah. Di saat tengah berusaha memperkecil kedudukan, Persib malah kebobolan lagi. Pada menit ke-40, umpan tendangan bebas Konate disambut tandukan Arthur Cunha yang berdiri tanpa terkawal. 3-0.Arema kemudian nyaris mencetak gol lagi pada menit ke-45+2. Jayus sukses berhadapan one-on-one dengan Saviq setelah mendapat umpan dari Comvalius. Namun sayang tendangannya malah melebar ke sisi kanan gawang Persib. Laga pun berakhir. Arema FC unggul 3-0 atas Persib Bandung di babak pertama.(Net/Hen)
Tulis Komentar