Warga Malaysia Positif

12 Penambahan Pasien Positif Covid-19 Hari Ini

Kadiskes Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Data terbaru untuk pasien terkonfirmasi positif terus bertambah. Pada hari ini, Jumat (24/7/2020) ada 12 penambahan pasien terkonfirmasi positif covid-19 di Provinsi Riau.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir kepada wartawan menjelaskan, bahwa pasien nomor 351 adalah nyonya IH, usia 30 tahun warga Pekanbaru.

Dia diketahui positif, setelah melakukan swab pada Selasa (21/7/2020) dan hasilnya positif. 

''Nyonya IH ini swab mandiri, karena ada keperluan ke Jakarta. Dia tidak memiliki riwayat perjalanan dan riwayat kontak erat dengan pasien positif,'' ujar Mimi.

Tuan TSS, usia 61 tahun adalah warga negara Malaysia dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. 

Dia diketahui positif, setelah melakukan swab mandiri untuk keperluan kembali ke negara Malaysia dengan hasil positif.

''Tuan TSS ini belum diketahui riwayat penularannya. Karena tidakmemiliki riwayat perjalanan dan riwayat kontak erat dengan pasien positif,'' sebut Mimi. 

Nyonya DLM, usia 32 tahun warga Pekanbaru. Dia diketahui positif, dari hasil kontak erat dari kasus nomor 289 nyonya FYP 24 tahun.

Pasien nomor 354 adalah nyonya DS, usia 34 tahun warga Pekanbaru. Dia hasil tracing dari pasien nomor 289 nyonya FYP (24).Nyonya MT, usia 44 warga Pekanbaru. Sama dengan pasien diatas, dia hasil tracing nyonya FYP.

Untuk nyonya SH, usia 32 tahun juga warga Pekanbaru. Dia diketahui positif setelah mengikuti tes masal pada Senin (20/7/2020) lalu. Dan dia belum diketahui riwayat penularannya, karena tidak memiliki riwayat perjalanan dan riwayat kontak erat dengan pasien positif.

Pasien nomor 357 adalah inisial EI, usia 39 tahun warga Kampar. Dia diketahui positif hasil tracing dari temannya pasien nomor 309, nyonya EY.

Sama halnya dengan tuan J, usia 40 tahun. Dia warga Kampar, yang diketahui positif dari tracing nyonya E.

Begitu juga dengan nyonya NS, usia 38 tahun. Dia merupakan hasil tracing nyonya EY.

Selanjutnya, nyonya RIP, usia 35 warga Kampar. Dia juga diketahui positif dari proses tracing nyonya EY.

Lalu tuan R, usia 52 tahun warga Kabupaten Rokan Hulu. Dia diketahui positif, setelah mengikuti swab masal pada Senin (20/7/2020) dengan hasil dinyatakan positif. 

Belum diketahui riwayat penularannya, karena tidak memiliki riwayat perjalanan dan riwayat kontak erat dengan pasien positif.

Terakhir, tuan CE, usia 34 warga Pelalawan. Dan dia diketahui positif setelah melakukan swab mandiri pada Selasa (21/7/2020) untuk keperluan syarat masuk bekerja di salah satu perusahaan yang ada di Kabupaten Siak dengan hasil dinyatakan positif. 

''Belum diketahui riwayat penularannya, karena tidak memiliki riwayat kontak erat dengan pasien positif,'' tutur Mimi.(Ha)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar