Amankan Satu Poin

Bournemouth Imbangi Chelsea 2-2

Pemain Chelsea

Bola.net--(KIBLATRIAU.COM)-- Peringkat 4 Chelsea bertandang ke markas tim peringkat 16 Bournemouth pada pekan ke-28 Premier League 2019/20, Sabtu (29/2/2020).Pertandingan di Vitality Stadium yang disiarkan langsung oleh TVRI ini berkesudahan imbang 2-2.Chelsea membuka keunggulan lewat gol Marcos Alonso di menit 33.Bournemouth membalikkan keadaan lewat gol-gol Jefferson Lerma menit 54 dan Joshua King menit 57. Chelsea terhindar dari kekalahan berkat gol kedua Alonso di menit 85.Chelsea, yang baru saja dihajar Bayern Munchen 0-3 di babak 16 besar Liga Champions leg pertama, gagal mendapatkan penawar luka. Hasil ini pun membuat pasukan Frank Lampard tak sepenuhnya aman di empat besar. Namun, mereka harus segera mengalihkan fokus ke laga berikutnya, melawan Liverpool di ajang Piala FA, Rabu
(4/3/2020).

Chelsea mendominasi babak pertama dengan penguasaan bola mencapai 74%. Dari situ, Chelsea menciptakan sembilan peluang.Dari sembilan tembakan itu, empat di antaranya tepat mengarah ke gawang tuan rumah. Salah satunya sukses dikonversi menjadi gol oleh Alonso.Gol itu tercipta diawali kerja sama Reece James dan Jorginho di sisi kanan. Crossing dilepaskan ke jantung pertahanan, tapi upaya Giroud digagalkan tiang gawang. Bola liar dituntaskan oleh Alonso dengan tembakan jarak dekat ke sudut kanan atas gawang.

Tak berdaya di babak pertama, Bournemouth berusaha bangkit di babak kedua. Hasilnya pun langsung terlihat. Tak lama setelah Giroud membuang peluang emas untuk menggandakan keunggulan timnya, Bournemouth mencetak dua gol cepat untuk membalikkan keadaan.Lerma menuntaskan corner Ryan Fraser dengan sundulan untuk menyamakan kedudukan, kemudian King ganti menyelesaikan crossing rendah Jack Stacey dari kanan untuk membawa Bournemouth berbalik memimpin.Lampard langsung mengubah taktik, jadi lebih ofensif. Dia mengganti Jorginho, Fikayo Tomori, juga Giroud, dengan Ross Barkley, Willian, dan Michy Batshuayi.

Tak lama setelah masuk, Batshuayi sempat membobol gawang Bournemouth. Namun, gol itu dianulir akibat offside. Eddie Howe di kubu tuan rumah pun langsung memperkuat skema defensif timnya. Itu tidak berhasil, karena Chelsea akhirnya bisa menyamakan kedudukan.Gol kedua Chelsea ini lagi-lagi tercipta lewat aksi Alonso yang memanfaatkan bola rebound. Kali ini, Alonso meneruskan bola muntah hasil tembakan Pedro yang ditepis kiper Aaron Ramsdale, dengan sundulan, danmenyelamatkan satu poin untuk The Blues.(Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar